Sabtu, 04 Februari 2017

Air Terjun Luweng Sampang, Wisata Air Terjun Luweng Sampang Gunung Kidul


Air Terjun Luweng Sampang Kabupaten Gunung Kidul, ternyata menyimpan sejuta keindahan alam yang sangat mengagumkan. Tak hanya deretan pantainya yang sangat indah, di balik lekuk Gunungnya ternyata Kabupaten yang terletak di Tenggara Kota Jogja tersebut menyimpan banyak air terjun nan indah. Luweng (dalam bahasa Jawa) berarti lubang atau sumur. Begitu juga dengan Luweng Sampang ini terlihat hanya seperti lubang jika diamati dari atas air terjun dengan aliran air yang tidak terlalu deras debit airnya juga cukup kecil.

Wisata Air Terjun Luweng Sampang ini berada di desa Sampang, Gedangsari, Gunung Kidul, Yogyakarta ini jika kamu lihat sepintas akan terlihat seperti tempat  syuting film 127 Hours yang berada di Arizona USA. Tapi jika kamu mencoba untuk datang melihat Air Terjun Luweng Sampang ini mungkin mata kamu tak langsung bisa melihat kemiripan tersebut. Karena lokasi air terjun yang berada di pinggir jalan perbatasan Gunung Kidul, Yogyakarta dengan Klaten, Jawa Tengah ini, merupakan sebuah aliran sungai. Untuk menikmatinya kamu bisa dari atas air terjun maupun turun dan melihat langsung kencantikan air terjun dengan bebatuan yang mempercantik air terjun ini.

Lokasi Menuju Air Terjun Luweng Sampang

Jarak dari kota Yogyakarta kurang lebih 30km atau dapat ditempuh dengan satu jam perjalanan. Adaftt dua rute untuk menuju air terjun Luweng Sampang sebagai berikut,

1. Yogyakarta > Ringroad ketandan > Jl. Wonosari > Piyungan > Bukit bintang > Patuk > Perempatan dekat GCD FM ambil arah kiri > Ngoro-oro Ombo > ada Perempatan Puskesmas Patuk II > (ambil yang lurus) > Pertigaan Padukuhan Semilir (ke kiri) > Pertigaan SDN Negeri Belang Terbah (masih lurus) > Balai Desa Terbah > ada pertigaan ambil yang lurus kemudian  ikuti jalan ± 3 km letak Luweng Sampang di sebelah kanan jalan.
2. Yogyakarta > Maguo > Prambanan > Dari jalan Jogja solo ambil kanan (selatan) > menuju Desa Gantiwarno Klaten > SDN 2 Jogoprayan Gantiwarno Klaten > Desa Sampang Gunungkidul > Balai Desa Sampang, kemudian ikuti jalan kurang lebih 2 km nah kemudian letak air terjun Luweng Sampang di kiri jalan.
Koordinat GPS: S7°48'35.65"  E110°34'20.02"

Bagi Anda yang berasal dari luar kota dan ingin melihat keindahan air terjun ini segera hubungi kami karena kami akan mengantar Anda bersama keluarga dan kerabat terbaik Anda menyusuri surga wisata lainnya di Yoyakarta.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites